Detail Proses Setelah Sidang Tesis

Setelah pelaksanaan sidang tesis, mahasiswa bertanggung jawab melaksanakan beberapa hal sebagai berikut:

1. Melakukan asistensi kepada dosen pembimbing dan penguji selama 7 hari setelah pelaksanaan sidang untuk melakukan revisi tesis yang telah diujikan.

2. Melakukan revisi tesis sehingga nilai similarity kurang atau sama dengan 35% dan mengunggah tesis final beserta hasil similarity pada tautan https://forms.gle/bLU5BtccwJacejva7

3. Melanjutkan proses tesis di Sister sampai dengan akhir seperti yang dijelaskan pada https://magister-sipil.teknik.unej.ac.id/tahapan-tesis-pada-sister/

4. Meminta tandatangan pada lembar pengesahan dari keempat dosen beserta pengesahan dari dekan (beserta stempel fakultas) kemudian melakukan scan pada lembar tersebut dan menggabungkannya dengan file tesis dan menguploadnya di Sister

 

Untuk periode sidang tesis Januari 2023, upload seluruh dokumen pada GForm dan Sister harus sudah selesai pada tanggal 28 Januari 2023 sehingga Kombi akan mengupload nilai Tesis mahasiswa agar mahasiswa bebas UKT semester genap 2022/2023.