Pewarta: Rinata
Pada bulan Agustus 2022, dilaksanakan seminar proposal tesis magister untuk mahasiswa S2 Teknik Sipil Universitas Jember. Seminar proposal tesis magister dilaksanakan selama dua hari pada hari Kamis dan hari Jum’at. Sesi pertama diadakan pada tanggal 4 Agustus 2022. Sidang dilaksanakan secara luring di Universitas Jember.
Mahasiswa atas nama Puthut Omar Satriawan mempresentasikan tesis dengan judul “Penginderaan Jauh Untuk Pemetaan Kekeringan”. Dalam sidang ini, hadir juga dosen pembimbing utama, Dr. Ir. Entin Hidayah, M.UM. dan dosen pembimbing anggota, Dr. Ir. Gusfan Halik S.T., M.T. Adapun dosen penguji dalam sidang ini ialah Dr. Ir. Yeny Dhokhikah S.T., M.T. dan Dr. Ir. Krisnamurti M.T.
Selanjutnya mahasiswa atas nama A Royyan Maulana Ma mempresentasikan tesis dengan judul “Pemodelan Hidrodinamika Di Pantai Puger, Jember Menggunakan Delft3D”. Dalam sidang ini, dihadiri oleh dosen pembimbing utama, Retno Utami Agung Wiyono, S.T., M.Eng., Ph.D. dan dosen pembimbing anggota, Dr. Ir. Gusfan Halik S.T., M.T. Adapun dosen penguji dalam sidang ini ialah Dr. Ir. Entin Hidayah, M.UM. dan Dr.Ir Anik Ratnaningsih S.T., M.T.
Pada hari yang sama, mahasiswa atas nama Evid Zulhaqi mempresentasikan tesis dengan judul “Penilaian Kekeringan Meteorologi Menggunakan Data Global Climate Model (GCM) Di Kabupaten Bondowoso”. Dalam sidang ini, dihadiri oleh dosen pembimbing utama, Dr. Ir. Gusfan Halik S.T., M.T. dan dosen pembimbing anggota Retno Utami Agung Wiyono, S.T., M.Eng., Ph.D., Adapun dosen penguji dalam sidang ini ialah Dr. Ir. Entin Hidayah, M.UM. dan Dr. Ir. Jojok Widodo Soetjipto S.T.,M.T., IPM.
Mahasiswa atas nama Suparno juga melaksanakan seminar proposal tesis dengan judul “Penentuan Jalur Evakuasi Tsunami Di Kecamatan Puger Berdasarkan Tes”. Sidang ini dihadiri oleh dosen pembimbing utama, Retno Utami Agung Wiyono, S.T., M.Eng., Ph.D. dan dosen pembimbing anggota Dr. Ir. Entin Hidayah, M.UM. Adapun dosen penguji dalam sidang ini ialah Dr. Ir. Gusfan Halik S.T., M.T. dan Dr. Ir. Jojok Widodo Soetjipto S.T.,M.T., IPM.
Selanjutnya mahasiswa atas nama Nillam Yahaya Azhary mempresentasikan tesis dengan judul “Pemodelan Indeks Kekasaran Jalan dengan Metode Artificial Neural Network (Studi kasus : Jalan Lingkar Timur, Kab Lumajang)”. Sidang ini dihadiri oleh dosen pembimbing utama, Dr.Ir Anik Ratnaningsih S.T., M.T. dan dosen pembimbing anggota, Abdur Rohman, ST., M.Agr., Ph.D Adapun dosen penguji dalam sidang ini ialah Dr. Ir. Gusfan Halik S.T., M.T. dan Dr. Ir. Indra Nurtjahjaningtyas S.T.,M.T.
Mahasiswa atas nama Kristya Hadi Wicaksono melaksanakan seminar proposal tesis pada tanggal 4 Agustus 2022 dengan judul “Prediction of Construction Project Schedule Performance index using Dynamic Bayesian Neural Network, Artificial Neural Network (ANN) Methon in JLS Lot 7 Blitar”. Sidang ini dihadiri oleh dosen pembimbing utama, Dr. Ir. Jojok Widodo Soetjipto S.T.,M.T., IPM. dan dosen pembimbing anggota Dr. Ir. Gusfan Halik S.T., M.T., adapun dosen penguji dalam sidang ini ialah Dr. Erno Widayanto, ST., MT. dan Dr.Ir Anik Ratnaningsih S.T., M.T.
Pada urutan terakhir seminar tesis pada tanggal 4 Agustus 2022, Gatrawan Muchammad Albirru mempresentasikan tesis yang berjudul “Pemetaan Risiko Tanah Longsor Pada Hulu Das Tanggul (Studi Kasus : Gunung Gambir)”. Sidang ini dihadiri oleh dosen pembimbing utama, Dr. Ir. Indra Nurtjahjaningtyas S.T.,M.T. dan dosen pembimbing anggota Dr. Ir. Entin Hidayah, M.UM., adapun dosen penguji dalam sidang ini ialah Dr. Erno Widayanto, ST., MT. dan Dr.Ir Anik Ratnaningsih S.T., M.T.
Semoga Ilmu yang didapan semasa kuliah berguna untuk diri sendiri dan lingkungan sekitar.